BEWARA - truk pengangkut puluhan Yamaha NMAX nyungsep di tepi jalan. Potret ini dibagikan oleh akun Instagram @viralterkini99. Dalam potret tersebut, terlihat truk tersebut sudah "tak berdaya" ketika nyungsep di tepi jalan.
Truk tersebut membawa puluhan Yamaha NMAX yang diduga akan dikirim ke dealer Yamaha.
Menurut penuturan dari pengunggah, insiden ini terjadi Dusun Curahuser Desa Sumberanyar Kecamatan Wongsorejo, Banyuwangi, Jawa Timur pada Jumat (29/1/2021) dinihari.
Truk melaju dari arah utara atau arah Situbondo terperosok di tepi jalan. Tidak diketahui pasti kenapa truk tersebut bisa sampai nyungsep begitu.
Sopir truk tersebut dikabarkan selamat dari insiden kecelakaan ini. Namun warganet justru malah salah fokus ke para pemotor yang ada di potret kecelakaan ini.
Beberapa warganet pun berkomentar kocak terhadap pemotor tersebut.
"ga ada yg jarah tuh? . oh ya kan bukan manusia goa . good people." tulis @hanifrizki_.
"Tumben gada yg ngambilin muatan, kaya pocari kemarin kw" cuit @takapediaaa.
Komentar warganet ini menyindir pemotor pada insiden truk pembawa minuman botol yang terguling di sekitaran Tawangmangu, Jawa Tengah.
Pada kejadian yang menewaskan sopir truk tersebut, para pemotor justru sibuk menjarah minuman botol yang dibawa truk itu.
Namun untuk kejadian ini, tidak ada aksi serupa seperti yang di Tawangmangu beberapa waktu lalu.
sumber : Suara.com
إرسال تعليق