How to Unlock a Forgotten Cellphone Pattern or Password

How to Unlock a Forgotten Cellphone Pattern or Password

 Cara Unlock HP yang Lupa Pola atau Password




- cara unlock HP yang lupa pola atau password. 

Foto: shutterstock

Cara unlock HP yang lupa pola atau password tentunya menjadi hal yang dialami setiap orang. Lantas apa yang bisa kita lakukan untuk mengingat atau membuka pola atau password di HP kamu?

-


Fitur keamanan berupa pola dan password di HP memiliki tujuan untuk melindungi keamanan data yang kamu miliki. Saat ini, keamanan data mengalami perkembangan, di mana, Face ID dan Touch ID di layar HP menjadi tren yang digunakan banyak orang.

Jika kamu salah satu orang yang mengalami lupa pola atau password di HP kamu, How to Tekno akan menjelaskan cara membuka password HP yang lupa. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Cara Unlock HP yang Lupa Pola atau Password

Berikut ini adalah cara unlock HP yang lupa pola atau password di Android:

1. Menggunakan Aplikasi Dr. Fone-Screen Unlock

Dr. Fone-Screen merupakan aplikasi resmi yang diluncurkan oleh perusahaan Wondershare. Sehingga, disarankan untuk mengunduh aplikasi ini di laman resmi mereka.

-


Namun, aplikasi ini tidak gratis, sehingga kamu disarankan untuk mengambil paket 'Screen Unlock' sesuai tipe HP yang digunakan, seperti Samsung, OPPO, Realme, dan Vivo.

Buka aplikasi di PC yang sudah kamu dapatkan dari laman resmi Wondershare. Kemudian, pilih menu 'Screen Unlock'.



- cara unlock HP yang lupa pola atau password. Foto: Wondershare.

Selanjutnya, hubungkan HP ke PC dengan kabel USB. Lalu, pilih tipe HP. Kemudian, klik 'Unlock Android Screen'.

Cara Unlock HP yang Lupa Pola atau Password (2)


- cara unlock HP yang lupa pola atau password. Foto: Wondershare.

Pastikan kamu memilih tipe HP yang sesuai. Sebab, cara memulihkan pada setiap tipe berbeda-beda. Kamu dapat mencari daftar tipe yang telah tersedia.

Cara Unlock HP yang Lupa Pola atau Password (3)


- cara unlock HP yang lupa pola atau password. Foto: Wondershare.

Setelah itu, ikuti petunjuk yang muncul. Sehingga, HP dalam keadaan mode pengunduhan, yaitu dengan cara mematikan HP. Lalu tekan volume bawah, home, serta power secara bersamaan. Jika sudah, tekan volume atas untuk masuk ke mode pengunduhan.

Cara Unlock HP yang Lupa Pola atau Password (4)

-

-

- cara unlock HP yang lupa pola atau password. Foto: Wondershare.

Kemudian, HP akan melakukan recovery secara otomatis dalam beberapa saat. Tunggu hingga proses selesai. Setelah itu, klik 'Remove Now' untuk membuka pola HP.

Cara Unlock HP yang Lupa Pola atau Password (5)

-

-

- cara unlock HP yang lupa pola atau password. Foto: Wondershare.

2. Menggunakan Android Debug Bridge 

Cara membuka kata sandi di HP juga dapat dilakukan dengan menggunakan Android Debug Bridge.

-


Namun, aplikasi ini hanya bekerja pada ponsel Android yang sudah mengubah pengaturan USB debugging menjadi aktif. Lalu, perangkat seperti PC atau komputer yang digunakan sudah mendapatkan izin untuk terhubung ke HP. Berikut ini adalah langkah-langkahnya:

Cara Unlock HP yang Lupa Pola atau Password

Cara unlock HP yang lupa pola atau password dapat diatasi dengan menggunakan aplikasi Dr. Fone-Screen Unlock dan Android Debug Bridge. Jika ingin menggunakannya, maka berikut adalah tutorialnya.

1. Hubungkan HP dengan PC yang Sudah Ter-instal ADB

Hubungkan HP dengan PC atau komputer yang sudah ter-instal ADB menggunakan kabel USB. Kemudian, buka jendela 'Command Prompt' melalui direktori instalasi ADB. Lalu, masukkan perintah adb shell rm /data/system/gesture.key, dan tekan 'Enter'.

2. Nyalakan HP dan Pola di Layar Kunci

Nyalakan HP dan pola di layar kunci akan hilang. Namun, cara ini hanya bersifat sementara, jadi segera ganti pola HP kamu sebelum melakukan booting ulang.

Itulah cara unlock HP yang lupa pola atau password di Android yang bisa kamu lakukan.

Halaman A Halaman A
Baca Juga

Related Posts

Post a Comment

أحدث أقدم