Putri Kerajaan Arab Saudi Investasi di Indonesia Alasannya gak nyaka banget...

Putri Kerajaan Arab Saudi Investasi di Indonesia Alasannya gak nyaka banget...

Putri Kerajaan Arab Saudi Akan Investasi di Indonesia, Alasannya Lokal Banget Putri Kerajaan Arab Saudi Akan Investasi di Indonesia. kemlu.go.id/jeddah

Bewara - Putri Kerajaan Arab Saudi, Princess Jauhara mengungkapkan keinginannya untuk melakukan investasi di Indonesia. Hal ini diungkapkannya saat bertemu dengan Konsul Jenderal RI di Kantor KJRI Jeddah, Arab Saudi.⁣⁣

Menurut keterangan resmi dari KJRI Jeddah, sang Putri juga meminta sesuatu hal kepadanya. Princess Jauhara meminta KJRI Jeddah menggelar pameran kuliner khas Indonesia. Tentu saja di Arab Saudi.

Melansir dari laman resmi KJRI Jeddah, Jumat (8/1/2021), simak ulasan informasinya berikut ini.
Ingin Investasi

Princess Jauhara, Putri Kerajaan Arab Saudi berniat untuk melakukan investasi di Indonesia. Hal ini disampaikan saat bertemu dengan Konsul Jenderal RI di Kantor KJRI Jeddah, Arab Saudi. Sang putri didampingi sejumlah penguasa Arab Saudi. Sementara Konjen Eko Hartono, didampingi oleh Konsul Ekonomi, Dr. Windratmo dan Edwien Satya, beserta Staf Teknis Perhubungan, Amiruddin Arsyad.⁣⁣

Eko Hartono mengungkapkan pada pertemuan bersahabat itu, Princess Jauhara menyampaikan ketertarikannya untuk memulai bisnis dengan Indonesia. ⁣⁣
Alasan Ingin Berinvestasi

Bukan tanpa alasan Putri Kerajaan Arab Saudi ini ingin investasi di Indonesia. Siapa sangka, sang Putri sangat menggemari mie instan buatan Indonesia.

putri kerajaan arab saudi akan investasi di indonesia



Bahkan, Putri Jauhara sendiri yang mengatakannya kepada Konsul Jenderal RI. Tak hanya itu saja, sang Putri juga berminat dengan produk-produk lain asal Indonesia.

Gelar Pameran Kuliner Indonesia

Melansir dari keterangan resmi KJRI Jeddah, Princess Jauhara bahkan juga meminta pihaknya untuk menggelar pameran. Bukan pameran kerjaan, namun melainkan pameran kuliner khas Indonesia di Arab Saudi. Rupanya hal itu termasuk untuk menyalurkan kegemarannya terhadap mie instan buatan Indonesia.

Seperti dikatakan sebelumnya, sang Putri tak hanya menyukai kuliner saja. Dia juga berminat pada produk lain asal Indonesia untuk bisa ditampilkan di Arab Saudi. Untuk menunjukkan keseriusannya, Princess Jauhara  akan mengirim tim ke Indonesia (setelah situasi normal) untuk melihat langsung pilihan-pilihan investasi, khususnya untuk resort property di daerah wisata.

[tan]



Related Posts

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama