Jakarta - Mark Zuckerberg adalah salah satu orang terkaya di dunia. Banyak yang mungkin berpikir bahwa seharusnya sang CEO Facebook mengatur gaji tahunannya yang lumayan. Padahal apa yang didapatkannya tidak setinggi orang-orang ini.
Akan tetapi untuk urusan bonus, dia tidak kedapatan banyak. Dia pun hanya menerima gaji simbolis USD 1, bahkan tidak ada penghargaan saham yang ia terima.
Bila dibandingkan dengan orang kedua di Facebook, COO Sheryl Sandberg, menghasilkan gaji USD 875.385, bonus USD 902.740, penghargaan saham USD 19 juta, dan kompensasi lainnya USD 5 juta yang kemungkinan mencakup perjalanan dan keamanan jet pribadi. CTO Facebook, Mike Schroepfer, mendapat gaji USD 785.385, bonus USD 1,2 juta, penghargaan saham USD 19,6 juta, dan kompensasi lainnya sekitar USD 52.000.
Melansir Dice, Rabu (10/2/2021) dalam hal gaji dan bonus saham, Zuckerberg juga berpenghasilan jauh lebih sedikit daripada CEO Google Sundar Pichai, saingan profesional terbesarnya dalam hal merancang sistem online yang menyedot dana iklan.
Pada 2019, menurut firma analisis keuangan S&P Global, Pichai memperoleh USD 280,6 juta pada 2019, dengan sebagian besar berasal dari ekuitas saham Google senilai sekitar USD 276,6 juta selama dekade terakhir. Pichai telah mengumpulkan sekitar USD 1 miliar dalam bentuk hibah saham.
Jika benar-benar mengikuti metrik gaji, Zuckerberg juga diungguli oleh para engineer di Facebook. Berikut ini rincian gaji engineer Facebook senior, bersama dengan gaji engineer di perusahaan teknologi besar lainnya, bersumber dari levels.fyi:
Dice
Rincian gaji engineer Facebook senior dan engineer dari perusahaan besar lainnya. Foto: Levels.fyi/Dice
Engineer Facebook dengan tingkat karier yang sedikit lebih rendah (E4) masih dibayar mahal, dengan total USD 247.378 per tahun. Dalam hampir setiap konteks, para engineer Facebook mendapatkan kompensasi yang sangat baik - mereka bahkan 'berpenghasilan' lebih dari Mark Zuckerberg. Namun berkat kepemilikan sahamnya yang besar, Zuckerberg masih memiliki kekayaan sekitar USD 100 miliar (tergantung hari), jadi kemungkinan besar dia tidak terlalu peduli tentang itu.
sumber : detikInet
Related Posts
- Jenis mata uang paling aneh di dunia BEWARA - Perubahan Jaman dan sistem keungan di dunia memang mengalami peningkatan seiring berkembangnya zaman dengan kecanggihan teknologinya. Hal te ...
- Lebih baik Investasi Emas atau Reksa Dana?Bewara - Reksa dana dan emas adalah dua jenis instrumen investasi beresiko rendah, tetapi memberikan imbal balik yang cukup menarik. Yang pasti keunt ...
- Ambergris, Muntahan Paus yang Bisa Bikin Orang Mendadak Kaya Raya Ambergris disebut-sebut sebagai emas yang mengapung di laut karena harganya yang sangat fantastis bisa mencapai ratusan juta rupiah. Bewar ...
- Wow Viral, Bisnis Cicak Kering Omset 5jt S/d 50 jt Perbulan dan Tembus Pasar Jepang dan China Bagi sebagian orang, cicak mungkin menjadi hewan yang menjijikan bahkan menakutkan. Tetapi hewan reptil yang kerap kita temui merayap ...
- Heboh Lampiaskan Rasa Kecewa, Peternak ini Buang Ribuan Telur di MagetanBEWARA- Ada aksi peternak membuang telur ayam di Magetan. Ia kesal karena harga telur ayam turun terus.Dalam video berdurasi 1 menit 30 detik, tampak ...
- Ide Bisnis Sampingan dengan Modal Kecil tapi MenguntungkanIde Bisnis Sampingan dengan Modal Kecil Bisnis sampingan memang bisnis yang termasuk dalam skala kecil. Tetapi dari skala kec ...
Posting Komentar